Puisi Untuk Ibu


Aku mau ini, Ibu!
Puisi ini untukmu ibu!
Ungkapan dari hati yang terdalam, yang tak mampu aku wakilkan lewat kata atau kalimat yang akan terurai.
Aku ingin ada di sampingmu ibu, meski hanya duduk beralaskan daun robek.
Aku ingin memelukmu ibu, walau badan hanya berlapis kain usang.
Aku ingin tertawa bersamamu ibu, meski candamu terkadang sama sekali tidak aku mengerti.
Aku ingin menangis bersamamu ibu, bersama berbagi cerita tentang kenakalan dan kesalahan yang telah aku lakukan hari ini.
Aku hanya ingin seperti teman-temanku, selalu berada dekat dengan ibunya mendapat perhatian dari orangtuanya.
Bukan Handpone, laptop dan televisi besar yang aku mau …
Bukan pula uang jajan melimpah yang aku mau …
Tapi yang aku dapat sekarang?
Saat matahari beranjak terbit, tubuhmu sudah tak terlihat ibu.
Saat mata ini mulai terkantuk-kantuk, tubuhmu belum juga terlihat.
Meski kita memilki uang melimpah, jabatan yang tinggi, mobil yang megah.
Seperti itu pun aku tak mau.
Aku hanya ingin engkau ada disampingku, mendengarkanku, memelukku, menciumku dan membelai rambutku.
Itu semua sudah cukup, meskipun aku hanya berbalut baju usang serta tidur dengan alas kertas asalkan ibu selalu ada disampingku itulah yang aku mau!

Komentar

Postingan Populer